
Seingat saya, saya hanya baru beberapa kali bertransaksi QRIS menggunakan aplikasi Saqu ini. Itu pun semuanya hanya buat beli nasi padang wkwk
Mungkin ini lah efek kebanyakan memakai bank digital dari beda-beda bank, jadi Saqu jarang sekali saya pakai.
Menurut saya, aplikasi bank Saqu ringan. Tapi login nya mesti pakai password, agak ribet kalau mau cepat. Mungkin demi keamanan juga, karena susah ditebak, dibanding jika pakai PIN.
Untuk diketahui, Bank Saqu ini hanyalah pengembangan dari sebuah bank kecil bernama Bank Jasa Jakarta. Lalu kemudian diubah menjadi bank digital oleh WeLab dan Astra Financial.
Meski ini bank digital, Saqu masih menyediakan opsi untuk mendapatkan kartu ATM. Ini tidak gratis tapi, harus membayar 50 ribu rupiah. Namun jika saldo Anda dibulan sebelumnya mencapai 500 ribu rupiah, Anda akan dikirimi secara gratis.
Jika Anda penasaran berapa bunga yang Anda dapatkan jika menaruh uang Anda di Saqu, ini saya berikan gambaran nya.

Menurut penjelasan dari situs bank Saqu, Anda hanya bisa menarik gratis uang dari ATM Bersama sebanyak 5 kali perbulan JIKA saldo Anda 500 ribu di bulan sebelumnya di Saqu. Jika saldo Anda di bulan sebelumnya dibawah 500 ribu, maka hanya gratis 3 kali.
Lalu kalau sudah habis gratisnya, ya dikenakan biaya 7500 rupiah per tiap kali penarikan.
Namun jika melihat dari tampilan UI dan UX dari aplikasi ini, menurut saya cukup bagus. Di dominasi warna biru dan oren. Dan banyak juga promo yang disediakan sih, misal seperti membeli produk donut tertentu dan atau Shih Lin, akan mendapat potongan harga/diskon sebesar 50%, pertanggal tulisan ini saya buat.
Kelebihan yang bisa saya rangkum dari Saqu adalah sebagai berikut :
1. Bebas biaya administrasi bulanan
2. Gratis biaya transfer ke bank lain hanya jika menggunakan opsi BI-FAST. Jika menggunakan RTOL, akan dikenakan biaya Rp 6.500
3. Ringan dan intuitif
4. Ada kartu ATM
5. Banyak promo
6. Bunga dibayar harian, jika uang ditempatkan di Saku Nabung
Sedangkan kekurangan nya sebagai berikut :
1. Bunga deposito rendah, cuma 4,25 persen per tahun, untuk penempatan 1-2 bulan, untuk saldo dibawah 500 juta. Saldo minimal untuk buka deposito adalah sebesar 1 juta rupiah.
2. Menu untuk pilihan transaksi masih sedikit

Terima kasih.